Hadiri hari jadi Perumda Air Minum Tirta Nusa, Asisten I, Khaidir : tingkatkan Kualitas Pelayanan

Jumat (14/7) pagi Asisten I Setda Kabupaten Natuna, Khaidir berkesempatan menghadiri peringatan Hari Jadi Perumda Air Minum Tirta Nusa ke 19 tahun yang digelar di Ruang Pertemuan PDAM Kabupaten Natuna, Batu Kapal, Ranai.

Selain seluruh jajaran direksi dan staf PDAM Tirtanusa, kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Camat Bunguran Timur, Lurah Ranai Kota, Lurah Batu Hitam serta tokoh masyarakat dan juga elemen masyarakat.

Dalam sambutannya, Khaidir mengatakan bahwa mengingat usia PDAM yang telah menapaki usia 19 tahun, upaya pembenahan pada berbagai sektor guna meningkatkan kualitas pelayanan harus terus dilakukan, demi mewujudkan tingkat kepuasan masyarakat yang lebih baik.

Mengingat kebutuhan air bersih merupakan salah satu kebutuhan utama dalam kehidupan, Khaidir sangat mengharapkan komitmen dan kerja keras pihak PDAM untuk terus melakukan evaluasi baik kinerja pelayanan maupun revitalisasi instalasi air.

Akhirnya, nama Pemerintah Kabupaten Natuna, Khaidir mengucapkan Apresiasi kepada Perumda Air Minum Yirta Nusa, semoga kedepan akan lebih baik lagi dan selalu berupaya melakukan evaluasi secara bertahap dan berkelanjutan. (Pro_kopim/ Irles)

RILIS PERS, Nomor : 148068 /PRO_KOPIM/2023