Bertempat di Ruang Rapat II Kantor Bupati Natuna, Jalan Batu Sisir - Bukit Arai, Ranai, senin (15/08) pagi, Bupati Natuna, Wan Siswandi didampingi Wakil Bupati Natuna, Ketua I DPRD, dihadiri oleh beberapa perwakilan anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah dan Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah menghadiri acara Pelantikan Ketua dan Wakil Ketua Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Natuna Periode 2022-2027
Dalam sambutannya, Wan Siswandi menyampaikan bahwa Badan Amil Zakat Nasional (BASNAS) merupakan amanat Undang-Undang harus ditubuhkan diseluruh Kabupaten termasuk di Kabupaten Natuna sebagai penyelenggara, pengumpul dan penyalur zakat bagi umat.
Tahniyah disampaikan kepada Ketua dan Wakil Ketua Baznas Kabupaten Natuna yang telah dilantik, jabatan harus diemban dengan penuh rasa syukur dan tanggungjawab sebagai Amanah dari Allah, sebuah bakti dalam merealisasikan syari’at islam.
Wan Siswandi mengharapkan kepada ketua dan wakil ketua yang baru dilantik untuk segera melakukan evaluasi pelaksanaan program/kegiatan, masalah-masalah praktis yang dihadapi sekaligus menentukan langkah-langkah prioritas secara bersama-sama.
Selain itu juga, Siswandi menyampaikan pemerintah daerah akan tetap memberikan dukungan sepenuhnya terhadap penyelenggaraan tugas dan fungsi Baznas Kabupaten Natuna untuk mengumpulkan dan menyalurkan serta berbagai program yang mungkin tercetus dan membutuhkan peran serta pemerintah dalam merealisasikannya.(Pro-kopim/ Sri, Diana)
RILIS PERS, Nomor : 1397 /PRO_KOPIM/2022

