Kota Ranai yang saat ini menjadi Ibukota Kabupaten Natuna telahpun menapaki usia 152 tahun. Berbagai perubahan dan kemajuan banyak terjadi disegala bidang, perbaikan mutu pembangunan fasilitas dan infrastruktur dasar yang berimbas pula pada peningkatan kesejahteraan masyarakatnya.
Wajah baru Kota Ranai saat ini sedikit banyak menggambarkan miniature pembangunan Kabupaten Natuna walau pada dasarnya Geografis daerah ini berbentuk kepulauan. Namun demikian Pemerintah Daerah berupaya untuk mengutamakan asas pemerataan bagi seluruh wilayahnya.
Hal tersebut disampaikan Bupati Natuna, Wan Siswandi dalam sambutannya Ketika menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Jadi Kota Ranai ke 152, tahun 2023, yang dipusatkan di Kantor Camat Bunguran Timur, kamis (27/07 pagi).
Wan Siswandi menambahkan, peringatan hari jadi ini hendaknya dapat dijadikan momentum untuk mempelajari, mengkaji dan melestarikan berbagai nilai warisan leluhur, baik sejarahnya, budaya, kearifan local serta berbagai khazanah yang membentuk jatidiri masyarakat Natuna pada umumnya.
Kepada seluruh unsur pemerintahan dan masyarakat Kecamatan Bunguran Timur, apresiasi disampaikan serta berharap agar peringatan hari jadi ini dapat dimaknai dengan upaya Bersama untuk mempererat silaturrahmi dan persaudaraan serta menjadikan perbedaan sebagai potensi menghadapi tantangan pembangunan daerah yang lebih dinamis kedepannya.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Natuna juga berkesempatan menyerahkan Piagam Penghargaan kepada kelurahan dan desa dalam pelaksanaan Penilaian Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan se-Kecamatan Bunguran Timur tahun 2023.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Ketua dan beberapa Anggota DPRD Kabupaten Natuna, anggota Forkopimda, para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, Camat, Lurah, Kepala Desa, tokoh masyarakat, dan pemuka adat. (Pro_kopim/Sri)
RILIS PERS, Nomor : 148078 /PRO_KOPIM/2023